Selasa, 29 April 2014
Siapkah Anda Berjilbab ??
Karena Berjilbab (berhijab) adalah kewajiban dari Allah, maka tidak dibenarkan seorang wanita muslimah menyatakan dirinya tidak siap untuk ber-hijab. Karena sikap ini berarti mengambil sebagian perintah Allah dan mencampakkan yang lainnya. Padahal Allah berfirman :
Artinya : ‘Dan tidaklah patut bagi laki-laki yang mukmin dan tidak (pula) bagi perempuan yang mukmin, apabila Allah dan rasul-Nya telah menetapkan suatu ketetapan, akan ada bagi mereka pilihan (yang lain) tentang urusan mereka. dan barangsiapa mendurhakai Allah dan rasul-Nya. Maka sungguhlah dia telah sesat, sesat yang nyata [Qs.Al-Ahzab: 36]
Allah telah mewajibkan bahwa setiap Muslimah harus menutupi auratnya dengan Jilbab (sebutan kita), tidak ada toleransi yang meringankan seseorang untuk tidak meninggalkan perintah terebut. jadi mengapa masih banyak alasan-alasan yang tak masuk di akal seperti contoh dibawah ini :
1. Hati dulu yang di jilbab
2. Belum siap mengenakan Jilbab
3. Berjilbab setelah punya suami
4. berjilbab kalau dapat hidayah dari Allah
5. Nanti saja kalau sudah punya anak
6. mengenakan jilbab kalau tercapai cita-cita (Nazar)
7. berjilbab karena terpaksa
8. menghabiskan masa muda dulu...
Astaghfirullahal'adzim...
ketahuilah teman-temanku .... saudariku ... semua alasan itu salah ... salah dan keliru! Kewajiban Berjilbab tidak bisa disangkal dengan alasan-alasan seperti diatas. Meninggalkanya berarti menzolimi dirisendiri dan mendurhakai Allah ta'aalaa.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar